Cara Menyuburkan Rambut Akibat Rontok Pasca Melahirkan Dengan Mama's Choice Strengthening Hair Serum
Melahirakan adalah suatu perjuangan yang dialami wanita dalam kehadiran seorang bayi ke dunia. Permasalahan yang terjadi pasca melahirkan tidak hanya satu melainkan beberapa wanita mengalami permasalahan lainnya yang berkaitan dengan rambut. Ternyata 9 dari 10 wanita mengalami kerusakan rambut pasca melahirkan. Data ini berdasarkan penelitian yang dilakukan dari tim Mama's Choice.
Yap! Rambut rontok adalah permasalahan yang terjadi pada sebagian wanita pasca melahirkan. Permasalahan ini kerap membuat rasa tidak nyaman dan membuat kebotakan jika tidak diberikan treatment yang tepat. Permasalahan rambut rontok juga pernah saya alami cukup banyak, bahkan setiap menggenggam rambut kemudian menariknya ke bawah yang didapati adalah gumpalan rambut yang rontok. Dulu saya sempat bingung bagaimana memberikan perawatan yang tepat dan tentunya aman bagi ibu menyusui.
Tapi kini Mama's Choice hadir memberikan solusinya dengan menciptakan Mama's Choice Strengthening Hair Serum yang memiliki keunggulan dalam menyuburkan rambut secara alami dan aman bagi ibu hamil dan menyusui sekalipun.
Kenali Ciri-Ciri dan Penyebab Rambut Rontok
Permasalahan rambut rontok kerap terjadi secara normal dan ada berag penyebab rambut rontok. Permasalahan ini terjadi dengan beberapa tingkatan baik ringan hingga berlebihan. Penyebabnya pun beragam bisa karena faktor bawaan, faktor hormon maupun faktor usia. Secara umum, rambut rontok adalah proses yang normal dan tidak perlu dikhawatirkan tapi kalau yang berlebihan yuk kita kenali dulu lebih lanjut rambut rontok yang ringan atau sedang. Apa saja ciri-ciri rambut rontok yang tergolong ringan?
1. Hanya Mengalami Kerontokan 50-100 Helai per Hari
Pada umumnya rambut rontok yang disebut ringan adalah yang mengalami kerontokan hanya 50 - 100 helai rambut setiap harinya. Ini normal dan tidak menyebabkan kebotakan dikarenakan akar rambut akan tumbuh kembali dan meningkatkan kuantitas pada rambut. Cukup berikan shampoo dan conditioner yang berguna dalam meningkatkan volume rambut.
2. Rambut yang Rontok Ketika Disisir
Kejadian ini pun normal dan kerap kali hanya 10-20 helai yang leas dari akarnya ketika disisir. Rambut kering atau basah ketika disisir akan tertarik dengan gaya gravitasi sehingga rambut yang sudah tidak kokoh atau rapuh akan terlepas. Dalam memberikan kekuatan pada akar rambut, kamu perlu memberikan sedikit vitamin pada akar rambut ya Ma.
4. Rambut Rontok di Bantal
Coba Mama perhatikan, ketika bangun tidur kerap menemukan helaian rambut yang rontok di bantal. Benar? Jika rambut yang rontok dan menempel pada bantal atau kasur Mama tidak leboh dari 10 helai rambut maka hal ini bisa dinyatakan normal terjadi yang disebabkan karena rambut akam terlepas dengan sendirinya dikarenakan pergantian pertumbuhan. Sehingga rambut yang sudah rapuh akan terlepas sendiri. Dan akar rambut mempersiapkan pertumbuhan rambut baru.
5. Kerontokan Pasca Melahirkan
Selama hamil, rambut wanita akan lebih jarang rontok karena hormon estrogen dalam tubuh melonjak dan berdampak pada pemanjangan fase hidup rambut. Namun, setelah melahirkan, hormon estrogen akan kembali normal, sehingga menyebabkan jumlah rambut rontok menjadi lebih banyak dari biasanya. Kerontokan ini wajar terjadi dan biasanya akan dialami selama 5-6 bulan setelah proses melahirkan.
- Candlenut : Memberikan nutrisi dan melindungi rambut dan kulit kepala
- Kiwi : Membantu untuk menguatkan akar rambut agar lebih kokoh dan tidak rapuh
- Green Pea : Memberikan perawatan pada pertumbuhan rambut yang sehat
- Serum tanpa bilas yang dapat mengurangi rambut rontok hingga 71%
- Merangsang pertumbuhan rambut baru secara alamai
- Aman untuk ibu hamil dan ibu menyusui. Tidak mengandung paraben, silikon, pewarna, alkohol dan phthalates
- Cepat meresap nggak bikin lepek
- Berbahan dasar tumbuhan. Mengandung Kemiri, Kiwi dan Green Pea.
- Aroma yang wangi dan alami
- Pastikan rambut dalam keadaan kering
- Bagi rambut menjadi beberapa bagian hingga terlihat kulit kepala
- Teteskan serum pada kulit kepala yang sudah terlihat
- Pijat secara lembut hingga merata dan terserap ke akar rambut
- Ulangi pada bagian rambut lainnya
- Tunggu hingga beberapa menit
- Tidak perlu membilas
- Stop Penggunaan Ikat Rambut dan beralih ke jepit rambut. Jika tidak ada bisa tetap menggunakan ikat rambut namun kurangi kekuatan ikatannya
- Konsumsi makanan yang kaya protein dan vitamin
- Hindari stress karena dapat meningkatkan kerontokan
- Keramas dengan shampoo dan conditioner Mama's Choice Treatment untuk hasil yang optimal
Komentar
Posting Komentar